JEMBER
– TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 104 ini merupakan giliran wilayah
Kabupaten Jember, untuk itu dalam tahap persiapannya Kodim 0824 Jember bersama
Pemkab Jember menyelenggarakan Rapat Koordinasi Tehnis (Rakornis) yang
dilaksanakan pada Kamis 07/02/2019 Pukul 09.00 Wib di Aula Pemkab Jember.
Rakornis
diikuti oleh seluruh pejabat yang berkepentingan dalam TMMD tersebut
diantaranya dari Pemkab Jember di Pimpin
oleh Sekretaris Daerah Kab Jember Ir. Mirvano yang sekaligus membuka Rakornis
tersebut, DPU Bina Marga dan Sumberdaya
Air, Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Pemukiman dan Cipta Karya, Dinas
Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dsipemasdes) Kabupaten Jember dan dari Kodim 0824
Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0824 Kapten Inf Sondah Krisyamto.
Dalam
kata sambutannya Ir. Mirvano menyampaikan bahwa dilakukannya Rakornis ini
tentusaja dalam rangka mempersiapkan secara tehnis terkait rencana pelaksanaan
TMMD 104 di Kabupaten Jember yang akan dibuka secara serentak pada 27/02/2019
dan untuk lokasi kegiatan ada di Desa Gunung Malang Kec Sumberjambe Kabupaten Jember.
Usai
membuka kegiatan tersebut Ir Mirvano
langsung berpamitan dan menyerahkan pimpinan rapat kepada Kadispemasdes Ir. Eko Heru Sunarso untuk melanjutkan
Rakornis tersebut.
Pada
kesempatan tersebut Ir Eko Heru Sunarso memberikan kepada masing masing bidang
terkait dengan rencana penyelenggaraan kegiatan dari kegiatan Pra TMMD, saat Pembukaan hingga
penutupannya nanti dan memberikan kesempatan kepada Pihak Kodim 0824 yang
disampaikan oleh Kapten Inf Sondah Krisyamto.
Selanjutnya
kepada bidang-bidang lainnya termasuk Camat Sumberjambe Heri S yang juga
diberikan kesempatan menyampaikan berbagai persiapannya menyambut kegiatan
tersebut, dari hasil pemaparan masing-masing pihak yang berkepentingan tersebut
Ir Eko Heru Sunarso menyampaikan bahwa harus ada rapat koorndinasi selanjutnya
dalam waktu dekat untuk mematangkan persiapannya.
Menyiukapi
kegiatan tersebut Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar saat
dikonfirmasi menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak yang melaksanakan
Rakornis tersebut, dan memohon maaf karena dirinya tidak bisa hadir dan sedang
melaksankan kegiatan dinas di Surabaya.
Lebih
lanjut terkait dengan TMMD Ke 104 Tahun 2019 ini memang harus dilakukan rapat -
rapat koordinasi lebih lanjut guna
memantapkan aspek waktu, tempat, subyek, obyek, sasaran, tujuan,
pengorganisasian dan lain-lain sehingga pada saatnya nanti segala kegiatan yang dilaksanakan dapat
terselenggara dengan tertib, lancar dan aman. Tegas Komandan Kodim 0824.
(Siswandi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar