Sabtu, 30 Desember 2017

Sidak kesiapan pengamanan personil TNI-Polri di wilayah Lamongan oleh Tim Asistensi PAM Tahun baru 2018




Jokotingkir-, Supervisi dan Asistensi Pengamanan dalam rangka Natal dan Tahun Baru 2018, Letkol Inf Raden Wisnu Wardana (Tim Asistensi PAM Tahun Baru 2018 Kodam V/BRW), didampingi oleh Kapten Inf Hari (Pasi Ops Kodim 0812 Lamongan) Sabtu sore meninjau Pos PAM Terpadu Terminal Lamongan dan  Pos PAM Alun-alun Kab.  Lamongan,  yang bertempat  di wilayah Kodim 0812 Lamongan (Tim Asistensi PAM Tahun Baru 2018 Kodam V/BRW) dan  disambut oleh Ipda Purwanto (Dan Jaga Pos PAM Terminal). Minggu 31/12/2017
Dalam kesempatan ini, Letkol Inf Raden Wisnu Wardana (Tim Asistensi PAM Tahun Baru 2018 Kodam V/BRW) menyampaikan” mengawal perayaan Natal dan Tahun Baru 2018, berbagai ancaman dan gangguan harus di antisipasi, kewaspadaan terhadap ancaman terorisme harus ditingkatkan untuk menciptakan situasi harkamtibmas yang aman dan nyaman bagi masyarakat.
TNI-Polri sebagai garda terdepan dan memiliki prediksi kerawanan di wilayahnya, patroli dan kegiatan harus senantiasa ditingkatkan untuk mendorong keberhasilan pengamanan tersebut.
Dalam kunjungannya menekankan” sebagai instansi yang dipercaya oleh masyarakat TNI-Polri harus senantiasa meningkatkan kemampuan dan memaksimalkan kinerja terutama dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru 2018 dalam Operasi Lilin Semeru 2017 ini. Pelayanan yang mengedepankan semangat PATUH (Proaktif, Amanah, Tegas, Unggul dan Humanis) agar juga diterapkan dalam tugas sehari-hari. 
"Diprediksi pada Tahun Baru 2018 yang akan dijelang animo masyarakat untuk merayakan di tempat Alun alun lamongan,Wisata dan konvoi ke jalan semakin meningkat, untuk itu diharapkan para personil TNI -Polri untuk selalu meningkatkan kewaspadaan dan pengamanan di titik rawan", imbuhnya.
Di akhir sambutannya, Letkol Inf Raden Wisnu Wardana (Tim Asistensi PAM Tahun Baru 2018 Kodam V/BRW) mengucapkan terima kasih atas dedikasi dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru 2018 yang dilaksanakan secara maksimal sebagai wujud TNI- Polri yang tidak pernah libur dan melayani masyarakat guna menciptakan situasi aman dan nyaman. (zz)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar